Bagi penyuka BMW sudah pasti kenal seri E30 yang hingga saat ini masih digilai baik kolektor maupun para penyuka BMW yang terbilang baru. Selain desain yang tak lekang oleh waktu, BMW E30 inipun cukup memenuhi syarat para penyuka modifikasi untuk menjadi salah satu mobil yang layak di dandani.
BMW E30-325Ci Convertible
Ngobrol mengenai E30 kali ini kita akan ajak teman-teman untuk melihat satu koleksi John dari Rafira 86 Racing yang berdomisili di Depok, Sedan convertible BMW E30-325Ci Cabriolet yang cukup memukau kami di perhelatan LOWFITMENT DAY 5 yang baru usai kemarin Sabtu 25 Mei 2019 di Kuningan City Jakarta Selatan.
Sedan berwarna hijau kebiruan ini datang awal sekitar pukul 3 sore dibawa langsung oleh sang pemilik. Ketika sedang asik di bersihkan dari debu kami menghampiri untuk mengajak melakukan sesi foto khusus untuk artikel ini. Dan memang tidak mengecewakan, kondisi mobil yang sangat-sangat baik juga perawatan yang maksimal dilakukan pemiliknya membuat mobil ini tampil istimewa.
Keseluruhan mobil hadir dalam kondisi seperti apa adanya bawaan pabrik dengan ubahan di velg yang sudah menggunakan after market BBS Classic berdiameter 16 inch yang dibalut ban Achilles 205/50. Mobil bertransmisi matic ini apalagi dari sisi interiornya sungguh menarik untuk di miliki, sudah pasti. Dan entah apakah empunya mobil ini rela melepas mobil BMW E30-325Ci convertible ini ke orang lain…
Biar gak penasaran langsung kita nikmati aja foto-foto mobil bermesin 2500cc ini yang juga menurut informasi pemilik nya juga dilengkapi penutup hardtop dan softtop.
artikel & fotografi oleh Fandi Putra