Avanza Veloz sebagai line-up tertinggi dari produk Toyota Avanza memiliki kontur dan fitur yang maksimal untuk mobil minibus menengah. Fitur add-on keren dan disukai banyak pengguna mobil harian rupanya menggoda Rahmat Kurniawan untuk menyajikan modifikasi mantap dan maksimal di Toyota Avanza Veloz lansiran 2013-nya yang diberi kelir Biru menyala.
Berpadu velg Borbet yang super lebar di belakang dan juga sajian widebody di fender belakangnya menampilkan Veloz yang extra macho dan membanggakan di Padang. Belum lagi suspensi super cepernya yang bikin geleng-geleng kepala.
Kaya apa Toyota Avanza Veloz-nya, yuk di nikmati foto-foto inspirasinya kali ini.
TOYOTA AVANZA VELOZ 2013
transmisi manual | bahan bakar bensin
Wheels Set: Borbet 17″ 8.5-10jj
Tyre Set: Achilles ATR 195/40 – 205/40
Car Owner: Rahmat Kurniawan | instagram id: @r.kurniawan21
Owner’s location: Ulak Karang – Padang, Sumatera Barat