1974 OPEL REKORD SEDAN // ADAM ABU HAMZAH
kita temui di NGUMPUL KUY kemarin Minggu 18 Oktober 2020. Sebuah sedan lawas yang ternyata Opel Rekord Sedan lansiran tahun 1974 yang datang mengikuti acara kumpul-kumpul ini.
#NGUMPULKUY // 18 OKTOBER 2020
Kali ini sedikit berbeda, gettinlow.com hanya menyajikan footage dari kegiatan minggu pagi 18 Oktober 2020 kemarin bertajuk LOWFITMENT DAY’S NGUMPULKUY yang merupakan kegiatan tambahan bagi event LOWFITMENT DAY yang selalu diadakan setiap hari minggu pagi di Plaza Pondok Indah II.
FASTEN AUTO CLUB RAYAKAN ULANGTAHUNNYA YANG PERTAMA DI BEKASI
Sebagai sebuah club mobil yang relatif baru dan terlahir dari sebuah rasa persaudaraan serta kebersamaan dikalangan penyuka mobil dan modifikasi, FASTEN AUTO CLUB mencoba hadir menjadi pilihan bagi para penyuka mobil dan modifikasi untuk bergabung sebagai rumah bersama. Lahir satu tahun lalu di Jakarta tepatnya 20 September 2019, bersama para founder dan member Fasten Auto Club yang kini tidak saja…
LOWFITMENT DAY XII – Hari Kedua, 22 Agustus 2020
pada artikel kali ini bakal ngulas tentang aktifitas di LOWFITMENT DAY ke 12 di hari Kedua yang dilaksanakan 22 Agustus 2020 berlokasi di area parkir Level P2 Mall Kuningan City Jakarta Selatan mulai jam 14:00 hingga pukul 23:00. Bisa dibilang LOWFITMENT DAY ke 12 di hari Kedua adalah puncak gelaran nongkrong bareng penyuka mobil dan modifikasi ibukota.
NGUMPUL KUY 8 di PLAZA PONDOK INDAH 2 // 16 AGUSTUS 2020
Satu hari menjelang perayaan ulang tahun Republik Indonesia tercinta, kembali NGUMPUL KUY digelar untuk ke delapan kalinya dan berlokasi di area parkir Plaza Pondok Indah 2 Jakarta Selatan.
NGUMPUL KUY 7 di PLAZA PONDOK INDAH 2 // 9 AGUSTUS 2020
pada gelaran ke 7 hari minggu 9 Agustus 2020 kemarin yang semakin tinggi dihadiri para car enthusiast dari berbagai latar belakang komunitas dan juga aliran modifikasinya – dan juga sudah pasti lintas usia, mulai muda hingga senior-senior pemain mobil.
NGUMPUL KUY 5 di Plaza Pondok Indah 2 // 26 Juli 2020
Ajang nongkrong baren anak mobil ibukota bertajuk NGUMPUL KUY yang saat ini telah masuk ke putaran ke 5 pada hari Minggu 26 Juli 2020 berlangsung di Plaza Pondok Indah 2 Jakarta Selatan. Berikut ini laporan fotografinya.
Outlaw 1976 Daihatsu Fellow Max
Fellow Max tahun 1976 bermesin 2-tak yang kalau di hidupkan mesinnya mengingatkan kita pada suara sepeda motor RX-king. Sambil motret-motret juga ngobrol sama Wahyu dan beberapa hal unik terkuak dalam modifikasi dan restorasi di Daihatsu Fellow Max berkelir abu-abu berlabur tema Martini Racing yang cukup populer di masa 80-90an balap rally dunia.
DICKY’S 1993 PEUGEOT 605SRi
Sedan mewah dan super nyaman ini milik Dicky ini bisa dibilang termasuk yang paling layak jalan yang pernah kami temui dan konon kabarnya hanya tersisa 50-an Peugeot 605 tipe ini yang mungkin masih dibilang layak jalan di Indonesia. Kondisi eksterior dan interior pun masih terjaga sangat baik apalagi mobil ini pun tidak dibiarkan bergaya standaran, tetapi dibuat lebih gaya dengan velg berdiameter besar OZ Nova 18inch dengan balutan ban berprofil tipis dari Accelera.
Original 1961 Karmann Ghia
Sedikit foto dan video ketika berkunjung ke Classic Han’s Room, builder classic car berlokasi di Bekasi Indonesia. Pada kesempatan ini saya sempat melakukan sesi foto kecil dan video pendek untuk mobil cantik ini, 1961 VW Karmann Ghia berwarna merah putih yang sempat hadir meramaikan Jogja Volkswagen Festival 2019
Tertarik menghadirkan mobil kesayangan kamu di dalam situs ini, silahkan baca informasi lengkapnya disini.